Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2015

Makan Bebek Enak dan Melepas Rindu

Setiap kali ingin makan bebek, saya dan keluarga mesti berkendara minimal satu jam dari Cimahi ke Bandung. Sampai di tempat, kami memang jadi sangat lapar. Tapi begitu perut diisi, terbitlah kantuk, apalagi suami yang harus menyetir kembali ke rumah. Selama ini kami masih mencari tempat makan yang enak di dekat rumah. Nah, hari Sabtu siang ini saya dan beberapa teman lama membuat janji temu. Pilihan jatuh pada salah satu tempat kuliner baru di Bandung, Bebek Kaleyo. Kabarnya, tempat makan yang sudah buka di kota lain ini baru menyambangi Bandung di bulan Januari. Karena saya dan Lygia penggemar bebek goreng, ya sudah, kami terpaksa melambaikan tangan untuk Bebek Kaleyo. Menyerah. Eh kok bisa? Menyerah karena tempat ini punya banyak kelebihan. Karena lama tak bersua, maka kami sengaja mencari tempat yang nyaman untuk ngobrol. Dan walah! Ternyata meski lokasi Bebek Kaleyo di tengah kota, tapi tempatnya nyaman. Nyaman untuk ngobrol dan berlama-lama menikmati sejuknya udara Bandu...

Soft Pizza Roll That Won't Last Long

Jadi gini, Ceritanya hari Sabtu itu saya bikin blueberry cheese cake. Ndilalah kok heavy creamnya masih sisa banyak. Terus keingetan sama omongannya siapa gitu, kalau cream yang ditambahkan pada adonan roti atau cake akan bikin empuk. Maka, di hari Minggu yang riweuh itu *halah*, saya sempetin bikin adonan roti. Kayaknya bikin pizza roll enak. Jadi, setelah sarapan nasi liwet komplit dan sebelum mandi, saya pun menimbang bahan. Asal saja karena mau ngintip resep dari situs favorit saya, kok jaringan internetnya buruk :( Sementara pasukan sudah teriak protes ngajak segera berangkat ke rumah Mama. Berbeda dengan adonan roti yang pernah kubuat, kali ini aku memutuskan memakai butter (mentega) dan yolk (kuning telur). Let's see what happen ;) Bismillah saja, uleni adonan sesempatnya lalu mandi. Adonan itu pun saya bawa ke rumah Mama karena hanya di sanalah saya bisa baking, hihihi. Setelah didiamkan selama 30 menit, adonan sudah ngembang tapi belum sempurna. Maka ...